Nikmati Bulan Madu Terindah Di Indonesia
ReyGinaWisata - Nikmati Bulan Madu Terindah di Indonesia dengan mengunjungi tempat-tempat menarik dan eksotis yang Anda inginkan dilebih dari 13.000 pulau tropis besar dan kecil di pantai pasir putih yang sempurna sambil menikmati suasana sunset, alam yang mempesona dengan satwa, hutan hujan lebat, kuil-kuil kuno atau pemandagan megah dari gunung dan pegunungan alami.
Nikmati Bulan Madu Terindah Di Indonesia bersama pasangan di tempat yang paling romantis dan indah pada tempat-tempat yang kami rekomendasikan untuk Anda dibawah ini.
1. Bali
Perjalanan Wisata Bulan Madu Anda tidak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi kota wisata Pulau Bali. Di pulau ini Anda dapat menikmati pantai-pantai yang indah, kuil-kuil yang menakjubkan dan bermain bersama dengan satwa liar. Dapatkan matahari tenggelam di Pantai Kuta yang indah atau berselancar di Uluwatu.
Di Pulau Bali, Anda juga dapat bertualang dengan satwa liar di Bali Safari dan Marine Park, Menyaksikan Tari Kecak di Pura Tanah Lot dan mengunjungi Pantai Tanjung Benoa untuk berwisata di hutan Magrove.
2. Pulau Komodo
Manjakan mata Anda bersama pasangan dengan keindahan Pulau Komodo yang eksotis. Pergi menyelam dan berenang di Pantai Pink, batu bolong atau pulau-pulau di Tatawa untuk menikmati alam bawah laut Pulau Komodo dengan pesonanya yang memukau. Jangan lupa pastikan oleh Anda untuk mengunjungi Taman Nasional Komodo untuk melihat hewan purba Komodo dari dekat di habitat asli mereka. Pulau Komodo memang salah satu tempat terbaik di Indonesia untuk berbulan madu.
3. Pantai Ora
Pantai Ora adalah salah satu tujuan terbaik berbulan madu di Indonesia berikutnya. Pantai wisata yang eksotis di tempat terpencil ini menawarkan tempat bersantai di pantai berpasir putih yang menghadap perairan jernih Teluk Sawai, tempat populer untuk penyelaman dan snorkeling.
Di Pantai Ora, Anda juga dapat pergi trekking di hutan Pulau Seram yang terkenal dengan kehidupan burungnya yang melimpah serta jangan lupa untuk mengunjungi hutan lebat yang menakjubkan di Taman Nasional Manusela.
4. Pulau Banda
Pulau Banda selalu dikelilingi oleh air laut yang jernih sejernih kristal dengan kehidupan bawah lautnya yang eksotis. Pulau Banda adalah salah satu tempat paling romantis untuk berbulan madu di Indonesia. Pergi berlayar dan menyelam di Pulau Ai, Batu Kapal, Hatta Reef atau Nusa Laut. Menyaksikan keindahan sunrise atau berjalan-jalan santai di kota Bandaneira yang menawan.
5. Pulau Togean
Pulau Togean menawarkan air laut yang tenang, pemandangan bawah laut yang indah dan menakjubkan. Pulau Togean akan menjadikan bulan madu Anda menjadi sempurna untuk perjalanan yang romantis di Indonesia. Bersantai di pantai dengan hamparan pasir putih atau pergi bersnokeling dan menyelam untuk mengeksplorasi berbagai jenis karang indah yang banyak ditemukan disini seperti karang penghalang, patch reef dan atoee atau bersantai menikmati pulau di pantai terpencil Pantai Karina dan Bajo Village.
6. Danau Toba
Salah satu tempat memukau untuk di kunjungi di Indonesia buat bulan madu Anda adalah ke Danau Toba. Sebuah danau vulkanik besar yang berada di pegunungan yang indah dengan pemandangan yang mempesona. Di danau ini Anda dapat melakukan aktivitas berenang, bermain sky, kano dan memancing di kota Parapat atau berjalan-jalan santai di Lembah Sungai Naborsahon yang indah. menjelajahi arsitektur rumah adat tradisional Batak Toba dan mengunjungi Simanindo dimana tarian dan musik tradisional ritual Batak dilakukan.
7. Banyuwangi
Banyuwangi adalah permata yang indah untuk Anda berbulan madu bersama pasangan. Di kota ini Anda dapat mendaki Gunung Ijen untuk melihat Blue Fire yang muncul diantara batu-batu belerang, Menonton anak penyu berjalan untuk pertama kalinya ke laut lepas di Pantai Sukamade, Menikmati safari di Taman Nasional Baluran, Snorkeling di Pantai Bama atau berselancar di Pantai Pulo Merah.
8. Yogyakarta
Jika Anda berada dengan suasana hati yang cerah pada moment bulan madu Anda kemudian mengunjungi Yogyakarta, Anda dapat menikmati sebuah seni, wisata kuliner dan budaya seperti Borobudur. Sebuah Candi Budha dari abad ke-8 masehi dan juga Situs Warisan Dunia UNESCO. Di Yogyakarta, Anda bisa mendaki Gunung Merapi atau mengunjungi desa desa wisata seperti Desa Candirejo atau Desa Kembang Arum. Pastikan juga untuk Anda mengunjungi sebuah reruntuhan di Kompleks Taman Sari.
9. Gunung Bromo
Perjalanan ke Indonesia belumlah lengkap jika tidak mengunjungi Gunung Bromo yang spektakuler, salah satu gunung berapi teraktif di dunia. Mendaki Gunung Bromo untuk melihat pemandangan spektakuler diatas Taman Nasional Bromo-Tengger-Semeru serta mengunjungi Kuil Hindu Tengger di kaki Gunung Bromo.
10. Pulau Belitung
Habiskan masa bulan madu di Pulau Belitung Indonesia bersama pasangan. Sebuah pulau yang mempesona dengan pantainya yang indah, pemandangan yang menarik dan unik yang dihiasi denhgan formasi batu granit yang megah. Di tempat ini Anda juga dapat menyaksikan ikan Hiu di Pulau Nangka dan berenang bersama Penyu Sisik di Pulau Lengkuas serta menjelajahi gua-gua di Pulau Seadong atau pergi melompat ke pulau-pulau kecil tak berpenghuni yang terlihat seperti patung abstrak.
Silahkan Anda pilih destinasi Nikmati Bulan Madu Terindah Di Indonesia yang Kami rekomendasikan untuk Anda yang ingin merencanakan bulan madu Ke Indonesia. Semoga artikel ini bermanfaat buat Kita semua terutama buat Anda yang ingin Menikmati Bulan Madu Terindah di Indonesia.
sourch:traveltriangel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar